Rayakan Hari Kartini, Sivitas Hospitalia RUMAH SAKIT Dr. OEN KANDANG SAPI SOLO Kenakan Pakaian Tradisional dalam Pelayanan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April, sivitas hospitalia RUMAH SAKIT Dr. OEN KANDANG SAPI SOLO turut menyemarakkan momen istimewa ini dengan mengenakan pakaian tradisional saat bertugas. Kegiatan ini menjadi simbol semangat emansipasi wanita dan penghormatan terhadap perjuangan R.A. Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan hak perempuan di Indonesia.

Partisipasi staf perempuan dengan mengenakan kebaya tidak hanya menunjukkan kebanggaan terhadap budaya bangsa, tetapi juga menjadi bentuk penghormatan terhadap peran penting perempuan dalam dunia kesehatan. Tak ketinggalan, staf pria pun turut mendukung kegiatan ini dengan mengenakan baju lurik dan batik.

Dengan semangat Kartini, diharapkan seluruh staf RUMAH SAKIT Dr. OEN KANDANG SAPI SOLO, terus menjunjung tinggi nilai-nilai kesetaraan, profesionalisme, serta semangat GEMATI dalam melayani masyarakat.

 

Share your thoughts